Powered by Blogger.

Menghilangkan Icon Obeng Dan Tang Quick Edit Di Blog

Posted by 123ajah

remove quick edit icon
Sobat tau apa itu obeng dan tang yang saya sebutkan dijudul artikel ini ? maksudnya bukan obeng dan tang untuk service kendaraan ya, Obeng dan Tang adalah istilah lain dari Quick Edit.

Icon ini bagi saya sangat menyebalkan, karena dengan adanya icon ini blog jadi tidak terlihat rapi dan tentunya akan ada error jika cek di tools online valid html5, tapi sebenarnya cukup mudah kok untuk menghapus icon ini, dan tentunya juga jika kita hapus error html5 akan lenyap dengan sendirinya, kali ini saya akan membagikan dua cara untuk menghilangkan icon quick edit atau obeng dan tang ini, saya sarankan gunakan cara yang kedua agar template tetap valid html5, tapi terserah kepada sobat ingin memilih cara pertama atau cara yang kedua, berikut cara menghilangkannya :

Cara Pertama

1. Masuk ke blogger
2. Lalu ke Template > Edit HTML kemudian letakkan kode dibawah ini tepat diatas kode ]]></b:skin>
.quickedit{
display:none;
}
3. Langkah terakhir klik Simpan Template, dan lihat perubahannya.

Cara Kedua

1. Masuk ke blogger
2. Lalu ke Template > Edit HTML kemudian hapus semua kode yang sama seperti kode dibawah ini, gunakan Ctrl + F untuk memudahkan pencarian
<b:include name='quickedit'/>
3. Langkah terakhir klik Simpan Template, dan lihat perubahannya.

Nah demikian cara simple untuk menghilangkan icon quick edit, Semoga Bermanfaat.

Related Post



Post a Comment